April 27, 2024

Polres Gorontalo Kota Gerak Cepat, Tangani Kasus Pembacokan Terhadap Awak Media

Polres Gorontalo Kota, Kepolisian Resort (Polres) Gorontalo Kota bergerak cepat menangani pembacokan yang dialami Pemimpin Redaksi (Pemred) media online Butota.id, Jeffry Rumampuk. Dimana Kapolres Gorontalo Kota, AKBP Suka Irawanto, S.I.K, M.Si, saat diwawancarai oleh awak media mengungkapkan akan mengusut tuntas atas kejadian penganiayaan terhadap salah seorang wartawan di Gorontalo tersebut,Jumat (25/06)

Akbp Suka sebelumnya menjelaskan, bahwa telah terjadi tindak pidana pembacokan kepada korban JP dengan luka robek di tangan kanan, yangmana korban saat ini sedang dirawat di RS. Aloe Saboe.”Saat ini Polres Gorontalo Kota sedang menangani dan melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut. Di antaranya melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi serta penyebab permasalahan,” terangnya.

Mantan Kapolres Bone Bolango itu mengungkapkan bahwa pihaknya atas perintah Kapolda, Polres Gorontalo dan Polda membuat tim untuk melakukan penyelidikan kepada pelaku, dimana identitas pelaku sementara sudah ada titik terang ataupun pelaku sudah bisa kita gambarkan dan malam ini akan dilakukan pengejaran.

Terkait premanismen di Kota Gorontalo, Akbp Suka juga mengatakan, berdasarkan Perintah dari Kapolda Gorontalo, menginstruksikan seluruh Polres dan polsek jajaran untuk memberantas setiap aksi premanisme yang meresahkan masyarakat. Dimana hal itu bertujuan untuk memberikan efek jera bagi para preman.

Selain itu, Kapolres juga mengimbau kepada masyarakat untuk memanfaatkan “hotline” 110 ketika mendapatkan aksi premanisme.Menurut dia, layanan tersebut tersedia 24 jam bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan dari aparat kepolisian.

“Masyarakat tetap tenang tidak perlu khawatir dengan aksi premanisme. Kepolisian kini memiliki aplikasi Dumas Presisi dan layanan ‘hotline’ 110. Kami akan memberikan bantuan yang maksimal kepada warga,” ujarnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x