19 Mei 2024

Polres Gorontalo Utara Turunkan Personel Lakukan Pengamanan di Lokasi Pasar Senggol

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Gorontalo Utara, Sebagai upaya dalam menjamin keamanan dan kenyamanan warga saat berbelanja, Kepolisian Resor Gorontalo Utara menurunkan personel patroli lakukan pengamanan di lokasi pasar senggol di desa Ombulodata kec. kwandang, kab Gorontalo Utara, Kamis (13/04).

Patroli yang dipimpin Brigadir Moh Reza Alamri dengan empat personil lainnya, patroli ini bertujuan agar menciptakan rasa aman bagi Masyarakat saat berbelanja kebutuhan Lebaran.

Kapolres Gorontalo Utara Akbp Andik Gunawan, S.I.K melalui kabag Ops AKP Syarlis,S.I.K saat dikonfirmasi menjelaskan, pengamanan personel Polres Gorontalo Utara di lokasi pasar senggol ini tidak lain dalam menjaga situasi Kamtibmas agar tetap berjalan kondusif.

“Kita tempatkan para personel dilokasi pasar senggol ini, tidak lain untuk melakukan pengamanan dan melakukan pengaturan arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan,” Ucap Kabag ops

Selain melakukan pengamanan, para personel Polres Gorontalo Utara juga memberikan himbauan kepada masyarakat yang berbelanja di pasar senggol untuk Menjaga Situasi kamtibmas.

“Patroli yang kami laksanakan pada malam ini tidak lain untuk menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah hukum Polres Gorontalo Utara dengan mengajak warga yang berada disekitar lokasi pasar senggol agar pro aktif dan tidak ikut terlibat dalam aksi-aksi yang mengarah keperbuatan pidana” ujar nya

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x