Pengamanan Ketat Saat Presiden Jokowi Meresmikan Bandara Baru di Pohuwato, Gorontalo

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk meresmikan bandara baru di Pohuwato, Gorontalo, disertai dengan pengamanan ketat dari pihak keamanan.

Dalam rangkaian kunjungan kerja di Gorontalo, Presiden Jokowi tiba di Bandara Pohuwato dengan menumpangi pesawat City Link dengan tipe ATR 72-600 dari Bandara Djalaluddin Gorontalo, disertai dengan pengamanan ketat oleh petugas TNI Polri dan tim pengamanan lainnya.

Disampaikan Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol. Desmont Harjendro A.P, S.I.K., M.T, setiap langkah di sekitar bandara dilakukan pengamanan terbuka dan tertutup untuk memastikan keamanan selama acara peresmian berlangsung.

“Kapolda Gorontalo bersama Forkopimda dan petugas keamanan lainnya hadir secara langsung untuk memastikan kelancaran dan keselamatan acara. Dengan koordinasi yang solid, setiap aspek pengamanan diatur dengan detail untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang mungkin terjadi,” ucapnya.

Meskipun dengan pengamanan yang ketat, suasana peresmian bandara baru di Pohuwato tetap hangat dan meriah. Masyarakat setempat menyambut kedatangan Presiden dan menyaksikan momen bersejarah bagi daerah mereka.

“Dengan pengamanan yang solid dan koordinasi yang baik, peresmian bandara baru di Pohuwato berjalan lancar tanpa gangguan keamanan. Ini menjadi bukti komitmen pemerintah dalam memastikan keselamatan tamu negara dan masyarakat saat merayakan pencapaian penting bagi pembangunan daerah,” pungkasnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x