Samapta Polda Gorontalo Lakukan Pengaturan Arus Lalu Lintas Jelang Lebaran Idul Fitri

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Guna memastikan keamanan masyarakat jelang Lebaran Idul Fitri, Kepolisian Daerah Gorontalo melalui Direktorat Samapta yang tergabung dalam Ops Ketupat Otanaha 2024, melakukan pengaturan arus lalu lintas, Sabtu (06/04).

“Tampak di wilayah Kota Gorontalo, personel Samapta Polda Gorontalo dan Polres Gorontalo serta instansi terkait ditempatkan di titik yang berpotensi adanya kepadatan kendaraan,” terang Ipda Ramli Abdulrahman S.Kom selaku perwira Sub Satgas Samapta Polda Gorontalo.

Lanjutnya, dalam pengaturan yang dilakukan, personel mengarahkan kendaraan untuk tetap berada dijalur yang telah ditentukan oleh petugas dilapangan, demi menghindari adanya keragaman dan kepadatan kendaraan.

“Untuk wilayah Kota Gorontalo dan sekitarnya, terpantau situasi arus kendaraan mengalami kepadatan, namun relatif lancar dan masih bisa dikendalikan oleh Personel dilapangan,” ucapnya.

Dikatakan Ramli, dalam menjamin keamanan dan kelancaran Lalu Lintas, seluruh personel yang terlibat pengamanan, sudah stand by mulai dari pagi hari hingga malam hari.

“sejak pukul 06.30 wita pagi hingga malam harinya, seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan, sudah menempatkan lokasi masing-masing sesuai dengan penugasannya, untuk melakukan pengaturan dan himbuan kepada para pengendara,” pungkasnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x