Melalui Pembagian Masker, Polsek Limboto Barat Terus Edukasi Warga Taati Prokes

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Dengan melakukan pembagian Masker Kepada warga, Kepolisian Sektor Limboto Barat Polres Gorontalo terus edukasi warga untuk taati Protokol Kesehatan, Senin (14/06/2021).

Pembagian masker ini dilakukan langsung oleh Kapolsek IPDA Isman Sarman bersama anggota kepada warga yang berada di Pasar Desa Yosonegoro Kecamatan Limboto Barat Kabupaten Gorontalo.

Satu-persatu pertugas Polsek pun mendatangi penjual maupun pembeli yang tidak memakai masker, kemudian dilakukan pembinaan melalui himbauan terkait pentingnya menerapkan Protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dalam beraktifitas diluar rumah.

Setelah menyampaikan himbauan, warga pun diberikan masker dengan langsung memakaikannya dan meminta untuk tetap menerapkan protokol kesehatan yang salah satunya memakai masker.

Kapolsek Limboto Barat menyampaikan bahwa dirinya bersama anggota rutin melakukan himbauan serta edukasi kepada warga khususnya di pasar wilayah Limboto Barat, agar warga dengan sadar dan paham akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatan sehari-hari demi mencegah penularan Covid-19.

“untuk pasar yang berada diwilayah Limboto Barat, kami dari pihak Polsek rutin medantanginya dan menyampaikan himbauan terkait protokol kesehatan pencegahan Covid-19” tutur IPDA Sarman.

“dipasar Yosonegoro ini, kurang lebih 100 lembar masker kami bagikan kepada warga yang pada saat itu ditemukan tidak memakai masker” Jelas Kapolsek Limboto Barat.

“mudah-mudahan dengan kegiatan ini, kesadaran warga dalam menaati protokol kesehatan bisa maksimal, sehingga penyebaran dan penularan Covid-19 khususnya diwilayah Limboto Barat dapat dikendalikan” harapnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x