BAHAS PROTOKOL KESEHATAN,KAPOLRES DAN WALIKOTA LIVE DIALOG DI MIMOZA TV

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Kapolres Gorontalo Kota Akbp Desmont Harjendro,A.P,S.I.K,M.T menjadi narasumber live dialog di Mimoza tv bersama Walikota Gorontalo Marten A. Taha,SE,M.Ec.Dev, Senin (5/20/2020).

Dialog yang disiarkan secara langsung di Stasiun Lokal Mimoza Tv ini membahas Topik “Perlukah PSBB Di Kota Gorontalo” .

Kapolres Gorontalo Kota Akbp Desmont Harjendro dalam dialog tersebut mengatakan, pihak kepolisian akan mendukung penuh kebijakan baik dari pemerintah kota gorontalo maupun provinsi gorontalo, hal ini sesuai perintah kapolri Jendral pol. Idham Azis.

“PSBB diterapkan atau tidak pihak kepolisian terus berupaya untuk memutus mata rantai covid 19 ini, seperti dengan menggelar operasi yustiti bersama TNI dan Pemerintah Kota dalam hal ini Satpol PP”, Tegas Akbp Desmont Harjendro.

Kapolres Juga mengatakan Kepolisian juga mempunya payung hukum sendiri terkait undang-undang kesehatan, terkait sangsi yang akan melanggar protokol kesehatan ini.

“Selain itu Seluruh jajaran kepolisian selama masa pandemi ini tidak akan mengeluarkan izin keramaian lagi, sehingga kepolisian mempunyai hak untuk membubarkan kegiatan yang melanggar protokol kesehatan”, Tambah Akbp Desmont Harjendro.

“Masyarakat maupun pelaku usaha diharapakan selama beraktivitas untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan, jika didapati melanggar maka akan dikenakan sangsi berupa teguran sampai dengan pencabutan izin usaha tutup,” AKBP d=Desmont.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x