PERPANJANGAN OPS AMAN NUSA, POLDA GORONTALO KEMBALI LIBATKAN 200 PERSONIL GABUNGAN

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Atas Perintah Kapolri mengenai Perpanjangan Operasi Kontijensi Aman Nusa ll Tahap IV Penanganan Covid-19, terhitung mulai tanggal 1 Juli sampai dengan 31 Agustus 2020 selama 62 hari sehingga Perintah Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Dr.M. Adnas, M.Si tertuang dalam Surat Perintah Kapolda Nomor : Sprin / 830 /IV/Ops.2/2020 tertanggal 30 Juni tentang perpanjangan operasi Aman Nusa 2.

Karo Ops Polda Gorontalo Kombes Pol. M. Pratama Adhyasastra, SH, SIK, MH berharap Operasi Aman Nusa 2 ditahap ke 4 ini dapat berjalan dengan baik dimana tujuan ops ini untuk mendukung kebijakan pemerintah mengenai pengamanan perbatasan, Bandara, Terminal-Terminal dan Pelabuhan Laut untuk dapat diamankan Dengan diberlakukannya new normal atau tatanan kehidupan baru yang produktif dan bebas Covid-19 serta penetapan sembilan sektor ekonomi yang sudah dapat beroperasi secara terbatas, guna mendukung kebijakan pemerintah tersebut.

Terkait dengan penerapan new normal, Kapolri sebelumnya telah mencabut maklumat yang memuat larangan berkerumun, Selain larangan berkerumun di tengah pandemi Covid-19, maklumat itu juga memuat larangan seperti, tidak menimbun bahan pokok, serta tidak menyebarkan informasi yang dapat menimbulkan keresahan.

Salah satu keberhasilan Polda Gorontalo selain menekan penyebaran Pandemi Covid-19 dalam Pengamanan PSBB, Polda Gorontalo berhasil mengungkap Masuknya miras 36 Ton jenis Cap tikus, yang dimaba hal ini adalah suatu kebanggaan.

Berkat dedikasi kita dalam mencegah, sosialisasi dan teguran dalam penerapan Protokol Kesehatan, wilayah Gorontalo masuk dalam wilayah yang penyebaran covid minim dibandingkan daerah lain, ini berkat ketabahan kita dalam melaksanakan tugas.

Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol. Wahyu Tri Cahyono, Sik dilain tempat menambahkan, Perpanjangan Operasi Aman Nusa di Gorontalo atas perintah bapak Kapolda bertujuan untuk pendisiplinan masyarakat terhadap Protokol Kesehatan agar kita semua dapat menekan penyebaran Covid-19 Sehingga pencegahan, sosialisasi dan teguran kepada masyarakat terus dilakukan.

Penulis : Awizazg

Editor : Irda

Publish : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x