Sebabkan Macet, Personel Dit Lantas Polda Gorontalo Bersama Unsur Terkait Tertibkan Antrian SPBU

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Maraknya antrian kendaraan yang menimbulkan kemacetan lalu lintas di jalan-jalan depan SPBU wilayah Gorontalo membuat Pihak kepolisian terutama Direktorat Lalu Lintas yang bekerja sama dengan Pemprov, Dishub dan satpol PP turun tangan langsung, pada hari Kamis, tanggal 21 November 2019 pukul 09.00 s.d 11.30 wita.

Kegiatan tersebut di Pimpin langsung oleh Wadir Lantas AKBP Raydian Kokrosono. S.I.K, Kabag Bin Ops AKBP Gatot Sudibyo, S.E. M.Ak, Pama Ditlantas dan Personil Direktorat lantas Polda Gorontalo sebanyak 15 Personil, Satpol PP sebanyak 15 Personil, Dishub sebanyak 12 Personil, Staf Pemprov sebanyak 10 Personil.

Penertiban ini akan dilaksanakan di SPBU-SPBU seluruh Gorontalo, untuk hari ini diawali di dua tempat wilayah Kabupaten Gorontalo yakni di Jalan depan SPBU Ulapato dan di Jalan depan SPBU Luhu telaga.

Pada kesempatan ini turut hadir ditengah-tengah masyarakat Gubernur Provinsi Gorontalo yakni Bapak Ir. H. Ruslie Habibie, M.Ap beserta unsurnya untuk menghimbau masyarakat.

Wadir Lantas sendiri dalam hal ini memberikan penerangan melalui sosialisasi, himbauan bagi masyarakat pengendara ranmor yang sedang antri BBM, dengan himbauan agar selalu mematuhi aturan lalu lintas dengan melengkapi surat-surat kendaraannya seperti STNK dan SIM bagi pengemudi ranmor.

” Untuk masyarakat yang dalam antrian kami himbau agar melengkapi fisik kendaraan seperti plat nomor, kaca spion dan penggunaan helm standar serta membayar pajak kenderaan, karena kami melihat secara kasat mata banyak sekali kenderaan mati TNKB yang belum di perpanjang” jelas tegas AKBP Raydian.

Pada penertiban tersebut pihak Direktorat berhasil mengamankan ada 6 ranmor R2 yang ditinggalkan pemiliknya di SPBU Ulapato, disinyalir motor yang tidak lengkap surat-surat kenderaannya dan untuk itu Unit Lantas membawa ke subdit gakkum Polda Gorontalo untuk penanganan lebih lanjut.

Penulis    : PID Dit Lantas

Editor       : Irda

Publish     : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x