April 27, 2024

Kasat Tahti Polresta Gorontalo Kota Gelar Buka Bersama dan Yasinan Dengan Tahanan

PolrestaGorontaloKota,Dalam rangka meningkatkan penguatan mental dan iman di bulan Ramadhan Puluhan tahanan Polresta Gorontalo Kota berbuka puasa bersama dengan personil jaga tahanan

Buka puasa bersama yang dipimpin langsung kasat Tahti Ipda Fery Abdullatif sebagai bentuk kepedulian terhadap tahanan di dalam Rutan Polresta Gorontalo Kota, Kamis (14/3) malam.

Suasana akrab sangat telihat dalam silaturahmi itu. Kebahagiaan dan kesan yang mendalam tampak tersirat di wajah mereka.

Kapolresta Gorontalo Kota Kombespol Dr. Ade Permana, S.I.K.,MH melalui Kasat Tahti Ipda Fery Abdullatif mengatakan bahwa Kegiatan Ini kita lakukan sebagai bentuk kepedulian dan berbagi berkah dari kita kepada sesama dan pihaknya ingin berbagi bersama saudara-saudara yang di tahanan.

“Ibadah puasa itu mendekatkan kita semuanya. Peduli dengan saudara-saudara kami apapun kondisinya, yatim, duafa, dan di masjid, termasuk saudara-saudara kami yang sedang berada di sini,” ujar Ipda Fery

Dalam kegiatan ini Kasat Tahti berharap dapat memberikan kebahagiaan dan pencerahaan bagi tahanan yang bertaubat.Dengan puasa mereka bisa terbahagiakan, tercerahkan. Dalam agama Islam orang bisa berbuat salah, tapi yang paling baik adalah justru kalau mereka mau bertaubat.

Lebih lanjut Ipda Fery menuturkan bahwa sebagai umat beragama tentunya kita mempunyai tenggang rasa, sebab tahanan juga manusia dan bagi mereka yang beragama Islam di dalam tahanan pasti menjalankan ibadah puasa.

Semoga dengan kebersamaan ini dapat memberikan manfaat kepada para tahanan untuk selalu beribadah dan berbuat kebaikan, tutup Kasat Tahti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x