Dit Lantas Polda Gorontalo Beri Sosialisasi Penggunaan Helm yang Benar Untuk Keselamatan Pengendara Roda Dua

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id Dalam upaya meningkatkan kesadaran akan keselamatan berkendara, Ditlantas (Direktorat Lalu Lintas) Polda Gorontalo memberikan sosialisasi mengenai penggunaan helm yang benar bagi pengendara roda dua (2) saat terjun melaksanakan Operasi Keselamatan Otanaha-2024 bertempat di Jl. Achmad A. wahab Ds. Tuladenggi Kec. Telaga Jaya Kab. Gorontalo. Rabu (13/03).

Ipda Lukman Dj Mora selaku Kasatgas Preemtif menyampaikan tujuan dilaksanakan Sosialisasi ini untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menggunakan helm SNI, serta menjelaskan teknik penggunaan yang tepat dalam situasi kondisi di jalan raya.

“Penggunaan helm yang tidak tepat atau tidak dipakai dengan benar dapat meningkatkan risiko cedera kepala yang serius pada saat terjadi kecelakaan.” tambahnya.

Selain itu, Kasatgas Preemtif juga memberikan informasi tentang sanksi hukum bagi pengendara yang melanggar aturan penggunaan helm, sebagai upaya pencegahan untuk mendorong kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas.

“Pasal 106 ayat 8 UU menjelaskan, setiap orang yang mengemudikan Sepeda motor dan Penumpang Sepeda Motor wajib mengenakan helm yang memenuhi standar nasional Indonesia.” tutupnya

Nia

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x