Antrian Panjang di SPBU, Pak Bhabin Lakukan Pengamanan

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Tugas seorang Bhabinkamtibmas tidak sekedar melakukan kunjungan sambang dan memberikan pembinaan terhadap masyarakat melalui pesan-pesan kamtibmas, namun secara umum tugas Bhabinkamtibmas adalah memelihara situasi Kamtibmas di Wilayah agar dalam keadaan kondusif.

Berbagai macam permasalahan atau gangguan muncul di tengah masyarakat, diantaranya adalah adanya antrian panjang kendaraan yang akan melakukan pengisian BBM di SPBU, melihat situasi yang demikian membuat Bripka Fandi Pakaya Bhabinkamtibmas Kelurahan Tamulobutao Polsek Dungingi hadir di tengah masyarakat yang sedang mengantri untuk melakukan pengamanan.

Sabtu (27/07/2019) Bripka Fandi Pakaya melakukan pengamanan di SPBU yang berada di Jalan Agus Salim Kota Gorontalo yang terdapat antrian panjang kendaraan, antrian panjang di dominasi oleh kendaraan mikrolet dan pick up yang ingin mengisi dengan BBM bersubsidi yaitu jenis premium.

Kehadiran Polisi di tengah antrian yang padat dan panjang serta dengan cuaca yang terik sangat di perlukan, mengingat dengan kondisi seperti itu potensi terjadinya gangguan sangat tinggi.

“Gesekan sedikit saja bisa menjadi masalah dengan kondisi seperti itu (antrian panjang dan cuaca panas)” tutur Fandi.

Berbeda dengan Kota lain di Jawa, Wilayah Gorontalo saat ini masih diberikan Subsidi BBM jenis premium oleh Pemerintah, namun dengan jumlah yang relatif sedikit jatah pada tiap SPBU sehingga masyarakat berebut untuk mendapatkan BBM premium bersubsidi tersebut.

Penulis   : Hartoyo

Editor      : Irda

Publish    : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x