TIM KESEHATAN POLDA GORONTALO MENYAMBANGI WARGA UNTUK MELAKUKAN PEMERIKSAAN KESEHATAN PASCA GEMPA BUMI DI KEC. KULAWI SULTENG.

tribratanews.gorontalo.polri.go.id.co.id. Polda Gorontalo. Operasi Kontijensi di Palu, Sigi Dan Donggala Polda Gorontalo mengirimkan Personil Gabungan Brimob, Polair, Sabhara, dan Tim Kesehatan Polda Gorontalo sebanyak 209 Orang untuk membantu para Korban Gempa dan Tsunami di Sulawesi Tengah. Selasa (16/10/18).

Dalam giat kali ini Tim Satgas Aman Nusa II Polda Gorontalo melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat korban benca gempa yang di Pimpin Ipda Iswan Brandes, S.Pd.I, M.Si di Desa Polapapu Kec. Kulawi Kab. Sigi. Selasa(16-10-2018)

Ipda Iswan Brandes menerangkan kegiatan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh Tim Satgas Aman Nusa II, hususnya Tim Kesehatan Polda Gorontalo yang di ikut sertakan dalam kegiatan ini tak lain ialah untuk membantu Masyarakat dalam pemeriksaan kesehatan masyarakat pasca bencana gempa yang terjadi 28 September kemarin di Palu,Donggala, dan Sigi Sulteng.

Ipda Iswan Brandes menambahkan tugas kami tak hanya memberikan keamanan, pengawalan, evakuasi, pendistribusian, ataupun pembersihan puing-puing bangunan yang roboh, tim kamipun ikut ambil dalam pemeriksaan kesehatan masyarakat pasca bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Palu, Donggal, Sigi Sulawesi Tengah.

Kabid Humas Polda Gorontalo Akbp. Wahyu Tri Cahyono, SIK. Menambahkan dalam pelaksanaan Tugas Di Kab. Sigi Tim Satgas Aman Nusa II 2018 Polda Gorontalo dibagi menjadi beberapa kegiatan diantaranya pendistribusian Logistik dan Bahan Makanan, Pembersihan Rumah Warga maupun Fasilitas Umum, Trauma Healing, Pemeriksaan Kesehatan dan Patroli bersama Kepolisian Sulteng.

Penulis : Saiful
Editor : Risda
Publish : Hardiyanti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x