Mei 20, 2024

Personil Pos Pam Bongomeme Ops Ketupat 2024, Lakukan Gatur Kendaraan di Sekitar Pasar Tradisional Dungaliyo.

Spread the love

Polres Gorontalo – Personil gabungan Pos Pengamanan Bongomeme Operasi Ketupat Otanaha 2024, melakukan pengaturan kendaraan disekitaran Pasar Tradisional Desa Kaliyoso Kecamatan Dungaliyo, Sabtu (06/04/2024).

Kapolres Gorontalo AKBP Deddy Herman, SIK, MKP melalui Penanggung Jawab Pos Pam AKP Gunawan menyampaikan bahwa kegiatan ini dalam rangka menciptakan keamanan dan kenyamanan warga terutama dalam mencegah terjadinya kemacetan kendaraan di sekitar lokasi pasar.

“untuk para pengendara yang berada disekitar pasar, kami lakukan himbauan agar tidak memarkirkan kendaraannya di bahu jalan, dan mengarahkan agar menempati parkir yang telah disediakan, sehingga tidak terjadi kemacetan. Selain itu, lokasi pasar Desa Kaliyoso Dungaliyo berada di jalur utama penghubung antara wilayah Kecamatan Tabongo dan Kecamatan Tibawa Kabupaten Gorontalo” ujar AKP Gunawan.

Petugas juga mengingatkan kepada para pengendara baik roda dua maupun roda empat, agar tetap mematuhi aturan dalam berlalu lintas, seperti memakai helm sesuai dengan standart SNI bagi pengendara Roda Dua dan para pengendara Roda Empat agar memakai safety Belt (sabuk pengaman).

“kepada para pengendara kami ingatkan agar tetap mematuhi aturan berlalu lintas, seperti penggunaan Helm sesuai dengan Standar bagi pengendara roda dua. Dan penggunaan safety belt atau sabuk pengaman bagi pengendara roda Empat” jelasnya.

Terakhir, AKP Gunawan menginformasikan bahwa sampai dengan saat ini situasi Pos Pam Simpang 4 Pasar Bongomeme dalam aman kondusif, serta tidak ada kejadian menonjol dan arus lalu lintas aman, lancar.

Admin Polres Gorontalo.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x