7 Januari 2026

Satuan Binmas Polres Boalemo Perkuat Pembinaan Remaja Melalui Upacara Bendera di SMP 4 Tilamuta

tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polres Boalemo melalui Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung dunia pendidikan dan membina generasi muda agar tumbuh menjadi pribadi yang disiplin, berakhlak baik, dan terhindar dari perilaku negatif.

Pada hari Senin pagi, pukul 07.00 WITA, bertempat di lapangan SMP 4 Tilamuta, telah dilaksanakan pembinaan kepada siswa melalui pelaksanaan upacara bendera yang menjadi wahana edukasi serta penyuluhan mengenai antisipasi kenakalan remaja.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala SMP 4 Tilamuta, Ibu Tuti Harun, S.Pd, dan aparat Polri dari Sat Binmas Polres Boalemo seperti Aiptu Halid Panigoro, Aipda Alfriyanto Datau selaku pembina upacara, Aipda Rudin Muhamad, Brigadir Popi Dayoh, serta staf guru dan tata usaha SMP 5 Tilamuta, bersama sekitar 200 siswa dan siswi SMA 1 Tilamuta.

Dalam amanatnya sebagai pembina upacara, Aipda Alfriyanto Datau menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada pihak sekolah atas kesempatan yang diberikan kepada kepolisian untuk berperan aktif dalam mendidik dan membimbing siswa. Ia menegaskan bahwa pendidikan di sekolah bukan hanya memberikan materi akademik tetapi juga mendidik kedisiplinan dan moral generasi muda.”Sebagai generasi penerus bangsa, siswa harus belajar tidak hanya dari buku, tapi juga dengan menanamkan nilai disiplin seperti tepat waktu ke sekolah, berpakaian rapi, serta menjauhkan diri dari perilaku yang merugikan seperti bolos, keluyuran saat jam pelajaran, dan terutama kenakalan remaja yang semakin mengkhawatirkan,” ujar Aipda Alfriyanto.

Ia juga mengajak seluruh pihak untuk bersama menciptakan suasana sekolah yang positif melalui pengembangan potensi, ekstrakurikuler yang bermanfaat, dan kegiatan konseling sebagai langkah preventif.Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Sat Binmas Polres Boalemo dalam membangun komunikasi yang efektif dengan dunia pendidikan sebagai upaya mencegah tindak kenakalan remaja seperti tawuran, perkelahian, dan perbuatan negatif lainnya yang bisa merusak masa depan siswa.Situasi selama pelaksanaan upacara berjalan aman dan kondusif, dengan antusiasme tinggi dari siswa dan guru. Kegiatan selesai pada pukul 08.15 WITA, meninggalkan kesan positif bahwa sinergi antara kepolisian dan institusi pendidikan menjadi kunci penting dalam menciptakan generasi muda yang kuat, disiplin, dan berkarakter.

Dengan peran aktif ini, Polres Boalemo terus mengukuhkan posisi sebagai pelayan dan pelindung masyarakat sekaligus pendidik di lingkungan sekolah, mewujudkan visi Polri sebagai institusi yang profesional, modern, dan terpercaya untuk masa depan bangsa yang lebih baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lainnya