Polres Boalemo Sosialisasikan Anti Premanisme Berkedok Ormas.

tribratanews.polri.go.id- Untuk membasmi premanisme berkodak ormas, polres Boalemo melalui seksi humas gencar sosialisaikan anti premanisme.24/03/25.
Kegiatan sosialisasi dilaksanakan di desa pentadu Timur, kecamatan tilamuta kabupaten Boalemo dimana kegiatan dipimpin oleh kasie humas polres Boalemo Akp Darli Sitinjak bersama dengan anggotanya.
Dalam kegiatan tersebut Akp Darli Sitinjak memberikan sosialisasi terhadap warga masyarakat mengenai kegiatan premanisme yang berkedok ormas dimana mereka sangat meresahkan masyarakat jadi diharapkan pada warga agar jangan mengikutinya.
Kapolres Boalemo Akbp Sigit Rahayudi, S.I.K. melalui Kasie Humas Polres Boalemo Akp Darli Sitinjak mengatakan jikalau masyarakat mendapati kegiatan premanisme berkedok ormas agar segera memberitahukan ke Polsek dan polres atau hubungi 110 dimana 110 merupakan telpon gratis untuk mengadukan segala kegiatan kriminalitas maupun kegiatan lainnya kepada pihak kepolisian.”Tandasnya”