Januari 8, 2026

Supervisi Operasi Pekat Otanaha II-2025 di Polres Gorontalo

tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Bertempat di ruang Command Center Polres Gorontalo, telah dilaksanakan Supervisi Operasi Kepolisian Kewilayahan Pekat Otanaha II Tahun 2025 yang dipimpin oleh Kombes Pol Rakhmat, S.I.K., M.H., Penata Kebijakan Kapolri Madya Tk III Polda Gorontalo selaku Ketua Tim II, Selasa (16/12/2025).

Kegiatan supervisi diterima oleh Kabag Ops Polres Gorontalo AKP Ismet Yusuf, S.E. Supervisi ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Operasi Pekat Otanaha II berjalan sesuai sasaran, khususnya dalam menekan penyakit masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru.

Dalam arahannya, Kombes Pol Rakhmat menegaskan bahwa Operasi Pekat II difokuskan pada upaya pencegahan dan penegakan hukum terhadap berbagai bentuk penyakit masyarakat, termasuk peredaran miras dan gangguan kamtibmas lainnya.

Selain itu, tim supervisi melakukan pengecekan kelengkapan administrasi dan pertanggungjawaban anggaran operasi agar tidak menimbulkan temuan saat pemeriksaan Wasops Itwasda maupun Wasrik Mabes Polri.

Usai arahan, tim supervisi melanjutkan kegiatan dengan pemeriksaan administrasi operasi, pengecekan barang bukti hasil operasi, serta evaluasi absensi dan laporan satgas agar sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

M.S

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo | Newsphere by AF themes.