April 24, 2024

Peringati HUT Bhayangkara Ke 72, Polres Pohuwato Laksanakan Bakti Kesehatan

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo,  Selasa (05/06/2018) pukul 09.00 wita Petugas Poliklinik Kesehatan Polres Pohuwato melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) berupa penyuluhan kesehatan kepada warga masyarakat Kabupaten Pohuwato. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memeriahkan peringatan HUT Bhayangkara ke 72 tahun 2018.

Dalam kegiatan tersebut merupakan kerjasama antara Polres Pohuwato, Dinas Kesehatan dan RSUD Bumi Panua Pohuwato dan dihadiri oleh Dokter Mitra Polres Pohuwato dr. Noer nahar s. Usman, Perawat Mitra Polres Pohuwato, Paur Kesehatan Bripka Ramli Pulukadang, Baur Kesehatan Brigadir Saprin Uno.

Kegiatan kali ini dilaksanakan di empat lokasi yakni Desa Palopo Kecamatan Marisa, Desa Botubilotahu Kecamatan Marisa, Desa Buntulia Selatan dan Desa Buntulia Barat Kecamatan Duhiadaa.

Kegiatan tersebut di awali dari Desa Palopo Kecamatan Marisa Kabupaten Pohuwato dengan memeriksa kesehatan serta memberikan bantuan berupa obat-obatan kepada pasien, setelah itu Urkes Polres Pohuwato melanjutkan pemeriksaan di Desa Buntulia Selatan dan Desa Buntulia Barat Kecamatan Duhiadaa Kabupaten Pohuwato, dan terakhir pemeriksaan yakni di Desa Botubilotahu Kecamatan Marisa Kabupaten Pohuwato.

Dengan adanya kegiatan tersebut, harapan dari petugas Poliklinik Kesehatan Polres Pohuwato agar masyarakat khususnya di Kabupaten Pohuwato bisa menjaga kesehatannya dengan sebaik-baiknya. Setelah melaksanakan pemeriksaan kesehatan ke masyarakat di beberapa wilayah Kecamatan.

Penulis         : Firdha

Editor           : Mulyono

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x