7 Januari 2026

Wakapolres Bone Bolango Hadiri Upacara Penutupan TMMD Ke-125 Tahun 2025 Di Kec. Kabila Bone

Bone Bolango – Pada hari Kamis, 21 Agustus 2025 pukul 09.00 WITA, bertempat di Lapangan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Desa Molotabu, Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango, dilaksanakan Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025.

Kegiatan tersebut berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh Wakapolres Bone Bolango Kompol Berty Hanry Runtukahu, S.E.,M.M. dan sejumlah pejabat TNI, pemerintah daerah, tokoh masyarakat, serta masyarakat sekitar. Hadir dalam kesempatan tersebut antara lain Kolonel Inf Loka Jaya Sembadaya, S.I.P (Kasi Ops Kasrem 133/NW), Kolonel Arm Azhari, S.I.P (Kasiter Kasrem 133/NW), Kolonel Inf Sukriyanto Poluhulawa (Kasi Log Rem 133/NW), Dr. H. Iwan Mustafa, S.E, M.Si, MA (Sekda Bone Bolango),  Letkol Laut Hany Candra Sukmana, S.E, M.Tr.Opsla (Danlanal Gorontalo), Letkol CZI Yuda Harijal (Dandim 1316 Bualemo), serta sejumlah pejabat lainnya.

Upacara penutupan dipimpin oleh Inspektur Upacara dengan rangkaian kegiatan, antara lain: pemeriksaan pasukan, laporan Dansatgas TMMD, penandatanganan dan penyerahan naskah program TMMD oleh Dandim 1304/Gorontalo dan Bupati Bone Bolango, penanggalan tanda peserta TMMD, penyampaian amanat, hingga pembacaan doa.

TMMD ke-125 di wilayah kerja Kodam XIII/Merdeka diselenggarakan di dua lokasi, yakni Desa Molotabu Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango, serta Kelurahan Bengkol Kecamatan Mapanget, Kota Manado. Kegiatan ini berlangsung selama satu bulan, terhitung mulai 23 Juli hingga 21 Agustus 2025, dengan mengusung tema “TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional”.

Dengan mengucapkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, TMMD ke-125 secara resmi dinyatakan ditutup. Kegiatan berakhir pada pukul 09.30 WITA dalam keadaan aman dan lancar. Usai upacara penutupan, dilaksanakan kegiatan sosial berupa pemberian bantuan kepada anak stunting dan masyarakat kurang mampu, dilanjutkan dengan sesi foto bersama serta penampilan atraktif dari drumband Canka Satya Tama.

You may have missed