Polres Bone Bolango, Plt. Kapolres Bone Bolango AKBP Abdoel Harris Jakin, SIK, M.Si memimpin apel pagi personil Polres Bone Bolango dan Polsek jajaran di halaman Sakika Satyawada. Senin, (28/11)
Tampak hadir dalam kegiatan apel pagi tersebut Wakapolres Bone Bolango Kompol Reza Hasni SIK, para kabag, Kasat, Kasi, perwira, para Kapolsek jajaran Polres Bone Bolango, personil gabungan bag, sat, dan stas serta personil Polsek jajaran serta Asn Polri.
Sebelum arahan apel pagi, Plt. Kapolres Bone Bolango mengecek langsung absensi kehadiran baik personil gabungan Polres dan Polsek jajaran yang di dampingi oleh Kasi Propam IPTU Djon K. Nusi serta anggota Propam Polres Bone Bolango.
Adapun dalam arahan Plt Kapolres tersebut mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat kesehatan dan kekuatan yang diberikan sehingga semuanya dapat hadir melaksanakan apel pagi di halaman mako Polres Bone Bolango.
Ia menekankan kepada personil untuk tetap menjaga kedisiplinan mulai dari hal-hal yang kecil dalam pelaksanaan tugas sesuai dengan ketentuan.
“ kesiplinan yang perlu kita jaga, ini yang membedakan kita dengan masyarakat sipil” ujarnya
“ Kita adalah sipil yang di persenjatai dengan penggunaan senjata api olehnya disiplin militer tetap melekat pada Polri dengan berbagai kewenangan yakni dapat melaksanakan upaya paksa bagi yang melanggar hukum, melaksanakan tugas diskresi kepolisian serta berbagai kewenangan lainnya yang ada di tubuh Polri,” ungkapnya.
Selain itu Plt Kapolres juga mengharapkan agar sesama personil Polri dapat saling peduli terhadap rekan kerjanya, baik senior kepada junior dan sebaliknya sebagai wujud tanggung jawab bersama.
“ laksanakan tugas dengan baik dan bertanggung jawab dan saya selalu mendoakan agar seluruh Personil Polres Bone Bolango dan jajaran tetap sehat dan bahagia bersama keluarga” imbuh mantan Kapolres Kotim.
By ZD (HumasResBB)
More Stories
KAPOLRES HIMBAU WARGA BERHATI HATI DENGAN BARANG BAWAAN
WATAWATANGA TEAM REAKSI CEPAT AMANKAN 2 PELAKU HP
Terima Keluhan Masyarakat Polres Bone Bolango amankan Hampir 100 motor