April 24, 2024

Jalin Silaturahmi, Kapolres Bone Bolango Kunjungi Tokoh Masyarakat/Adat Di Bone Bolango

Tribratanews.polri.go.id – Polres Bone Bolango. Rabu, 04 Mei 2022 sekitar pukul. 12.30 wita Kapolres Bone Bolango AKBP Emile Reisitei Hartanto SH SIK mengunjungi sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh adat yang ada di Kabupaten Bone Bolango diantaranya mantan Bupati Bone Bolango Bapak Ismet Mile, Mantan Wakil Bupati bapak Kilat Wartabone, Tokoh masyarakat Suwawa Ayah Imbo serta sejumlah tokoh lainnya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menjalin silaturahmi terhadap tokoh masyarakat/ adat guna mendukung terciptanya situasi yang kondusif.

Kapolres Bone Bolango dalam kunjungan tersebut mengucapkan terimakasih kepada tokoh masyarakat/adat yang telah mendukung Polres Bone Bolango dalam menciptakan situasi Kamtibmas di tengah- tengah masyarakat tetap aman dan tertib.

” terciptanya situasi yang aman dan kondusif suatu daerah tidak lain atas kerjasama semua pihak terutama tokoh masyarakat/adat dalam menyampaikan informasi yang baik kepada masyarakat” Kata Kapolres

Tak hanya itu, Kapolres Bone Bolango juga mengajak kepada tokoh masyarakat dan tokoh adat untuk dapat berparisipasi dalam membantu tugas Kepolisian khusus nya Polres Bone Bolango dalam percepatan Vaksinasi Covid 19 kepada masyarakat Di Kabupaten Bone Bolango.

“dengan komunikasi yang baik bersama tokoh masyarakat dan tokoh adat dapat menjalin keakraban sehingga mampu bersama-sama menjaga stabilitas daerah terutama menjaga kesehatan masyarakat melalui dukungan percepatan Vaksinasi menuju Indonesia sehat bebas dari Covid 19” jelas AKBP Emile Reisitei Hartanto

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x