9 Oktober 2024

Inafis Go To School, Berikan Pelayanan Sidik Jari Terhadap Siswa SMK 1 Kota Gorontalo

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Inafis (Indonesia Automatic Fingerprint Identification System) Polda Gorontalo melaksanakan program “Inafis Go To School” dengan memberikan pelayanan sidik jari kepada para siswa di SMK 1 Kota Gorontalo. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya memperkenalkan teknologi identifikasi forensik kepada generasi muda sekaligus memudahkan mereka dalam mendapatkan kartu sidik jari sebagai dokumen penting.

Kegiatan yang berlangsung pada Senin (07/10) pagi ini mendapat antusiasme tinggi dari para siswa, yang dengan tertib mengikuti proses pengambilan sidik jari. Selain itu, petugas Inafis juga memberikan penjelasan mengenai pentingnya data sidik jari dalam berbagai keperluan, baik untuk keperluan administrasi, pengurusan dokumen resmi, hingga membantu kepentingan hukum di masa depan.

Perwakilan Inafis Polda Gorontalo Aipda Meiyantow Bawuoh, menyampaikan, “Program Inafis Go To School ini bertujuan untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat, khususnya pelajar, agar mereka paham akan pentingnya data sidik jari dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.”

Selain pengambilan sidik jari, para siswa juga diberikan edukasi tentang peran teknologi forensik dalam membantu penegakan hukum. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para siswa terhadap pentingnya memiliki dokumen yang mendukung identitas diri secara resmi.

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo 2024. | Newsphere by AF themes.