Tribratanews.gorontalo.polri.go.id Dalam upaya menjaga keamanan dan kondusifitas menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, personil Polisi Wanita (Polwan) gabungan Dit Samapta dan Bidang Hukum (Bidang Hukum) Polda Gorontalo melakukan patroli di kantor Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo. Kamis (16/11).
Kegiatan patroli ini dilaksanakan sebagai bagian dari strategi keamanan menjelang pelaksanaan Pemilu dengan tujuan menciptakan situasi yang aman dan kondusif serta untuk memastikan ketertiban di sekitar kantor Bawaslu.
Ipda Wisnawaty .U. Otaya selaku Perwira Pengendali (Padal) mengatakan kegiatan patroli ini merupakan langkah preventif dalam rangka mendukung kelancaran dan keberhasilan penyelenggaraan Pemilu.
“Melalui patroli ini, kami Polwan Polda Gorontalo ingin menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif sehingga proses pemilihan dapat berlangsung dengan lancar tanpa hambatan keamanan,” tambahnya.
Selain patroli, personil Polwan yang terlibat dalam kegiatan ini juga memberikan himbauan kepada petugas Bawaslu terkait protokol keamanan yang harus diikuti selama masa pemilihan nanti. Hal ini meliputi pengawasan ketat terhadap area sekitar kantor Bawaslu, serta koordinasi yang baik antara Kepolisian dan pihak penyelenggara Pemilu.
“Dengan langkah preventif seperti patroli dan himbauan ini, diharapkan kantor Bawaslu di wilayah hukum Polda Gorontalo dapat beroperasi dengan lancar dan aman, sehingga masyarakat dapat mengikuti proses pemilihan Tahun 2024 nanti dengan nyaman dan tanpa ketakutan.” tutup Ipda Wisnawaty.
Penulis : Nia
Publish : Karim
More Stories
Atlet Perwakilan Polda Gorontalo Raih Juara Dalam Kejuaraan Bulutangkis Smart City Open Tournament 2023
JAGA KEAMANAN NEGERI, 110 PERSONEL BRIMOB GORONTALO AKAN BACK UP POLDA PAPUA
Kapolda Gorontalo Gelar Apel Pelepasan Personil Sat Brimob Polda Gorontalo BKO Papua