Prosesi pelaksanaan upacara penurunan bendera pada tanggal 17 Agustus 2022 yang bertempat di Rumah Dinas Gubernur Gorontalo berjalan dengan aman lancar, khidmat tanpa satu kendala apapun. Kesuksesan para pelaksana upacara tersebut tak hanya diperoleh bak semudah membalikkan telapak tangan.
Kesabaran, keuletan, kekompakan dan disiplin mereka bentuk dalam waktu yang lama. Beberapa bulan terakhir mereka telah di tempa dengan berbagai latihan.
Namun siapa sangka dibalik suksesnya upacara penurunan bendera terdapat peran serta sang Komandan Upacara yang tak lain adalah Bobi Rahman.
Penyandang gelar Sarjana Ekonomi itu tercatat sebagai Perwira Polri dengan pangkat Ajun Komisaris Besar Polisi yang bertugas di kesatuan SPN Polda Gorontalo pada tatanan struktural sebagai Koordinator Tenaga Pendidik (Koorgadik).
AKBP. Bobi Rahman,SE, itulah nama lengkapnya. Pria kelahiran Banjarmasin 47 tahun silam itu di daulat sebagai Komandan Upacara pada Upacara Penurunan bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan NKRI dan dinyatakan sukses menjalankan tugasnya sebagai pengendali jalannya helatan yang sangat sakral itu.
“Hal yang utama adalah rasa syukur saya kepada Allah SWT yang telah memberikan kemudahan saat saya menjalankan tugas, kemudian ucapan terimakasih sebesar besarnya kepada Kapolda Gorontalo yang telah memberikan kepercayaan dan kesempatan kepada saya sebagai Dan Up”, tutur Bobi yang memulai karirnya di kepolisian melalui seleksi Perwira dari sumber sarjana pada tahun 2001 silam itu.
Penulis : D01751
Editor : Jenry
Publish : Karim
More Stories
Guna Menjawab Keluhan Masyarakat saat Jum’at Curhat, Tim Ops Otanaha Polda Gorontalo Laksanakan Razia
Kapolda Gorontalo Matangkan Persiapan Kunjungan Kerja Studi Strategi Dalam Negri (SSDN) Lemhanas RI di Polda Gorontalo
Manfaatkan Bulan Suci Ramadhan, Polda Gorontalo Bakal Gelar Kajian Umum