Himbauan Prokes Terus Digelorakan Polsek Telaga Biru Melalui Patroli Rutin

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Dalam mengendalikan penyebaran dan penularan covid-19, Kepolisian Sektor Telaga Biru Polres Gorontalo menggelar kegiatan Patroli sambil menghimbau warga untuk tidak berkerumun.

Kegiatan ini dipimpin oleh Aipda Rahman M bersama 3 Personil, Jum’at (25/02/2022) jam 22.00 wita sambil mendatangi warga yang sedang berkumpul demi mencegah penularan virus corona terutama varian baru omicron.

Pada kesempatan tersebut, petugas memintas kepada warga yang sedang berkerumun yang berpotensi timbulnya penularan virus corona untuk segera membubarkan diri dan pulang kerumah masing-masing.

“Untuk kegiatan ini, kami berfokus kepada warga yang sedang berkumpul yang mengabaikan protokol kesehatan, dimana kami menginformasikan bahwa salah satu potensi terjadinya penularan virus corona yakni berkerumun, tidak memakai masker saat beraktifitas diluar rumah” tutur Aipda Rahman.

Selain itu, petugas juga meminta kepada warga untuk menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan demi kondusifitas wilayah Kecamatan Telaga Biru.

“kami juga meminta kepada warga untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan melaporkan setiap kejadian yang berpotensi timbulnya gangguan kamtibmas diwilayah Kecamatan telaga biru” tambah Aipda Rahman.

selama kegiatan berlangsung yang berakhir pukul 01.00 wita dini hari, secara umum berjalan aman dan lancar dan tidak adanya kejadian menojol yang dapat menganggu stabilitas kamtibmas wilayah hukum Polsek Telaga Biru.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x