Patroli Polsek Batudaa, Ajak Warga Disiplin Prokes

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Melalui Kegiatan Patroli rutin yang digelar, pihak Kepolisian Sektor Batudaa Polres Gorontalo terus ingatkan warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid-19 kepada warga, sabtu (26/02/2022).

Himbauan ini dilakukan di Tempat-tempat umum dan tempat di anggap rawan yang berpotensi menimbulkan Kerumunan baik diwilayah Kecamatan Batudaa dan Kecamatan Tabongo Kabupaten Gorontalo.

Kegiatan yang dipimpin oleh Aipda Resmawan bersama 3 anggota tersebut dalam rangka memutus penyebaran virus Corona yang saat ini tingkat penyebaran varian baru omicron di Indonesia semakin meningkat.

“Melalui patroli ini, kita mendatangi beberapa lokasi yang rawan timbulnya kerumunan diantaranya yaitu ruang terbuka, minimarket, warga yang berkumpul di depan rumah yang mencakup wilayah hukum Polsek Batudaa,” tutur Kanit SPKT “A” Aipda Resmawan.

Tim patroli juga melakukan teguran sekaligus menyampaikan himbauan terkait pentingnya Disiplin Protokol kesehatan demi mencegah penularan Covid-19 terurama memakai masker dan tidak berkerumun.

“warga yang ditemui berkerumun dan tidak memakai masker, kami berikan teguran dan menyampaikan beberapa himbauan betapa pentingnya menerapkan disiplin protokol kesehatan seperti memakai masker dan menjauhi kerumunan dalam berkatifitas demi memutus penularan virus corona,”jelas Aipda Resmawan.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x