BANTU PEMERINTAH TANGANI COVID-19, POLDA GORONTALO SIAPKAN 633 TRACER TERLATIH

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id -Polda Gorontalo, menggelar upacara pelatihan Tracer Covid-19 dalam rangka mendukung upaya percepatan penanganan penyebaran covid-19 di wilayah Provinsi Gorontalo. Kamis, (5/8/2021). Upacata tersebut dipimpin langsung Oleh Kapolda Gorontalo Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus SIK.,M.SI.,M.M., dan dihadiri oleh Wakapolda Brigjen Pol Drs. Pudji Prasetijanto Hadi M.H., serta para pejabat utama Polda Gorontalo.

Kapolda Irjen Pol Akhmad Wiyagus dalam sambutannya mengatakan bahwa, sebaran covid-19 di provinsi gorontalo mengalami peningkatan. Dengan peningkatan ini dikarenakan peran Tracer yang efektif dalam melakukan Tracer Covid-19 dalam mengoprasionalkan 3T sebagai prasyarat untuk mengetahui sejauhmana sebaran covid-19.

“Kegiatan-kegiatan 3T ini sangat terkait, Trecing akan terus dilanjutkan dengan tindakan testing, kemudian testing ada tindak lanjut berikutnya dalam bentuk tindakan treatment,” jelasnya

Kapolda Gorontalo memberikan apresiasi kepada personil maupun relawan yang terlibat dalam pelatihan Tracer Covid-19. “Saya memberikan apresiasi kepada para Bhabinkamtibmas Tracer dan Bintara Tracer serta juga termasuk Bintara baru dilantik yang akan dilibatkan secara langsung sesuai dengan kebijakan Bapak Kapolri yang dimana bahwa Polri akan mendukung sepenuhnya kebijakan pemerintah dalam mencegah sebaran covid-19,”Ungkapnya

Lebih Lanjut Irjen Pol Akhmad Wiyagus menjelaskan, bahwa, diketahui para Bintara tracer, Bhabinkamtibmas tracer serta Bintara remaja tracer ini tidak bisa bekerja sendiri dan harus bekerja dengan ikatan tim yang terdiri dari berbagai macam stackholder.

“Ajaran dari pelatihan harus dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab, karena di negara manapun, termasuk indondesia telah berhadapan dengan pandemi covid-19 yang sudah menjadi gejala sosial yang nantinya akan merubah tatanan perubahan sosial yang menjadi bagian tugas kita bersama,”tambahnya

Sementara itu, Kabid Humas Polda Gorontalo Gorontalo Kombes Pol Wahyu Tri Cahyono dilain tempat mengungkapkan bahwa, Dalam rangka penanganan Covid-19, Polda Gorontalo telah menyiapkan 633 tracer, yang terdiri dari 376 Bhabinkamtibmas, 207 Bintara Remaja dan Relawan sebanyak 50 orang.

“Mereka nantinya, dilatih sebagai tenaga tracer yang akan ditugaskan guna membantu melacak siapa-siapa yang pernah kontak erat dengan seseorang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Selanjutnya yang terkonfirmasi positif akan dilakukan tindakan testing oleh tim medis, jika ada yang positif maka langkah berikutnya akan dilakukan treatment. Dengan adanya 3T (Tracing, Testing, Treatment) dapat mencegah penyebaran Covid-19,” jelas Wahyu

Penulis : Randi

Editor : Heny

Publish : Randi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x