Pasca Bom Bunuh Diri di Makasar, Personel Rekrim Umum Polda Gorontalo Tingkatkan Pelaksanaan Kring Serse

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Sebagai tindak lanjut peristiwa Bom Bunuh diri yang terjadi di depan Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Pihak Polda Gorontalo dalam hal ini personel Reserse Kriminal Umum melaksanakan Kring serse diwilayah hukum Polda Gorontalo dengan melaksanakan kontrol ibadah di gereja-geraja di Kabupaten dan Kota Gorontalo, Minggu 28 Maret 2021.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Gorontalo Kombes Pol. Deni Okvianto, SIK, MH, ditempat terpisah menjelaskan, pelaksanaan kontrol ibadah di gereja-geraja ini sebagai bentuk pengamanan dan antasipasi kejadian terorisme yang telah terjadi di provinsi Sulawesi selatan Kota Makassar. Terlebih pada Hari Minggu merupakan hari ibadah atau kebaktian bagi Umat Nasrani sehingga perlu dijamin keamanannya.

“patroli dan monitoring dilakukan pada tempat-tempat strategis dan objek vital seperti Gereja-Gereja, tempat ibadah lainnya serta fasilitas publik di seluruh wilayah Gorontalo,” jelasnya.

Lanjut Deni, Patroli dan monitoring juga dilakukan guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang dilakukan oleh pihak atau kelompok tidak bertanggung jawab yang ingin mengganggu ketertiban dan kondusifitas kehidupan masyarakat di Provinsi Gorontalo.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Gorontalo juga dikesempatan ini mengajak seluruh elemen masyarakat agar membantu menjaga keamanan. Polisi turut menggandeng masyarakat dalam pengamanan itu.

“Tentunya hal ini menjadi perhatian kita bersama, oleh sebab itu kepada seluruh elemen masyarakat untuk ikut amankan atau memelihara kamtibmas,” tandasnya.

Penulis : Fandi

Editor : Heri

Publish : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x