Peduli Warga Binaan, Bripka Falery Terus Sosialisasikan Pencegahan Covid-19

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Dalam menekan angka penyebaran korban Covid-19, Bhabinkamtibmas Polsek Telaga Polres Gorontalo Bripka Falery Lolaen secara rutin terus  ingatkan warganya yang berada di Desa Bulota Kecamatan Talaga Jaya Kabupaten Gorontalo untuk mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19, Minggu (31/01/2021) Jam 19.00 wita

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Falery mendatangi warganya yang berkumpul sambil mengabaikan protokol kesehatan yakni dengan tidak memakai masker dan menjaga jarak.

Bripka Falery menyampaikan kepada warga desa binaannya agar selalu mentaati dan melaksanakan protokol kesehatan dalam beraktifitas sehari-hari guna mencegah penularan covid-19.

“Penerapan protokol kesehatan tersebut Seperti memakai masker, menjaga jarak bicara minimal 2 meter dan rajin mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir baik sebelum dan sesudah beraktivitas serta menjauhi kerumunan guna mencegah penularan covid-19” jelasnya.

“Dalam melakukan aktifitas sehari-hari, penting bagi kita untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan demi memutus penyebaran covid-19” ucap Bripka Falery.

selain itu, Bripka Falery juga mengharapkan peran serta warga desanya untuk bersama-sama dengan aparat Kepolisian dalam hal ini Bhabinkamtibmas untuk menjaga dilingkungan tempat tinggal tetap aman dan nyaman.

Penulis : Fandi

Editor : Heri

Penulis : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x