Polda Gorontalo

TribrataNews – Portal Berita Resmi Polda Gorontalo

Berikan Penyuluhan di Sekolah, Bhabinkamtibmas Brigadir Fauji Sosialisasikan Kasus Pencabulan Anak

Tribratanews.polri.go.id –  Polda Gorontalo, Berkaitan dengan hari pertama siswa dan siswi masuk sekolah, Bhabinkamtibmas kelurahan Moodu Polsek Kota Timur Polres Gorontalo Kota Brigadir Fauji Amrula Sangkala memberikan penyuluhan kamtibmas dihadapan para siswa siswi di sekolah SDN 74 Moodu, Senin (17/07).

Dalam bimbingan dan penyuluhan yang diberikan tentang masalah kasus pencabulan yang mulai marak terjadi di wilayah Gorontalo. Untuk itu diharapkan agar para siswa siswi sekalian termasuk orang tua yang sempat hadir serta guru-guru agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan pengawasan kepada mereka yang merupakan cikal bakal penerus bangsa.

Untuk orang tua dan guru diharapkan agar membatasi penggunaan handphone dan jangan dibiarkan anak-anak khususnya perempuan sendiri dirumah maupun keluar rumah serta mendampingi mereka bila menonton televisi agar bisa di ingatkan hal-hal yg tidak baik.

“Tak lupa diharapkan juga kepada siswa siswi untuk terus menggapai cita-cita yang diinginkan, berikan yang terbaik untuk bangsa dan negara ini, agar orang tua kita bisa bangga dengan prestasi kita”, Ujar Fauji saat bertatapan dengan murid sekolah.

Penulis         : Fandi

Editor           : Umi Fadilah

Publish         : Fandi

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x