Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Kolaborasi antara Bhabinkamtibmas Kelurahan Heledulaa Selatan Briptu Rizki bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Padebuolo Ismail Adam melaksanakan Giat Patroli Siang sekaligus bersama-sama mengontrol debit air di sungai Bone, dalam rangka menghadapi musim penghujan yang akhir- akhir ini, curah hujan semakin meningkat. Sabtu 27/06/2020
Hujan deras yang mengguyur di wilayah Kecamatan Kota Timur kemarin sampai dini hari membuat Bhabinkamtibmas melakukan tindakan memantau debit air sungai guna antisipasi banjir.
Selain mengecek debit air, Bhabinkamtibmas juga memberikan arahan kepada warga yang berada di bantaran sungai Bone agar selalu waspada dengan segala kemungkinan yang akan terjadi.
Rizki Djau mengungkapkan, Akibat dari hujan deras beberapa hari terakhir ini mengakibatkan aliran sungai Bone mengalami kenaikan, oleh sebab itu sebagai Bhabinkamtibmas menghimbau kepada warga sekitar bantaran sungai agar tetap berhati-hati dan mewaspadai kenaikan aliran sungai yang sewaktu-waktu dapat meluap.
lupa pula, Sebagai anggota Bhayangkara yang selalu hadir ditengah-tengah masyarakat, Briptu Rizki juga menghimbau kepada warga untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari guna memutus mata rantai penyebaran Covid19.
Penulis : Fandi
Editor : Irda
Publish : Fandi
More Stories
JUM’AT CURHAT, WAKAPOLDA GORONTALO AJAK MASYARAKAT BERPARTISIPASI DALAM MEWUJUDKAN KAMTIBMAS YANG KONDUSIF
Lewat Jumat Curhat, Masyarakat Keluhkan Permasalahan Kemacetan Di Pasar Mingguan Terhadap Kapolsek Kota Utara
Cegah Tindak Kriminal, Samapta Polda Gorontalo Giatkan Patroli Dialogis