POLDA GORONTALO SAMBUT TAHUN BARU 2019 DENGAN DOA BERSAMA

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Kapolda Gorontalo Brigadir Jendral Polisi Drs. Rachmad Fudail, MH sebelum melaksanakan dzikir bersama memberikan sambutan kepada seluruh anggota berharap agar dalam doa bersama ini semata – mata untuk memberikan rasa syukur kita kepada allah S.W.T atas limpahan rahmat  ditahun 2018.

Disamping itu Pula Kapolda berharap di Tahun 2019 nanti akan lebih baik lagi dari tahun ini, dan terhindar dari bencana serta dilindungi dari segala bentuk bahaya apa pun. 

setelah sambutan Kapolda dilanjutkan dengan dzikir bersama yang di pimpin langsung oleh Ustad Muslih Nento, SE.i yang diikuti oleh Kapolda Gorontalo,  Waka Polda Gorontalo serta Pejabat Utama Polda Gorontalo dan seluruh Peraonil Polda Gorontalo. 

Dalam kesempatan  itu pula Ustad H. Yahya Salilama S. Ag memberikan ceramah tentang bagaimana menutup akhir tahun dengan cara bermohon kepada allah S.W.T untuk diberikan segala kemudahan dalam menjalani hidup ini.

Untuk menyikapinya ustad yahya menegaskan tiga hal penting yang harus dimiliki yaitu,  Iman, ilmu dan Amal yang saleh. jika kita semua mengamalkannya insya allah kata beliau ditahun 2019 akan lebih baik lagi dari tahun ini. 

Kabid humas polda gorontalo AKBP Wahyu Tri Cahyono, SIk menyampaikan bahwa Pelaksanaan Doa bersama oleh Personil Polda Gorontalo bukan baru kali ini dilaksanakan akan tetapi dilaksanakan setiap tutup akhir tahun guna untuk memberikan rasa syukur kepada tuhan yang maha kuasa atas segala nikmat dan karunia yang telah diberikan kepada kita semua serta berharap kedepan akan lebih baik dari sekarang. tutup kabid.

Penulis         : Halim

Editor           : Irda Tosubu

Publish         : Firdha 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x